Dalam membangun hubungan perusahaan dan agen
periklan bukan hal yang mudah, tetapi harus bisa dibangun atas dasar
persahabatan, kedekatan, keintiman, kecocokan, kejujuran dan saling percaya,
keterbukaan, loyalitas serta komitme.
In Search of
Solution
Untuk menciptakan keintiman antara agen perikalan
dan konsumen, bisa terbentuk jika:
1.
Perusahaan terus
mencari cara untuk menemukan solusi bagi harapan dan keinginan pelanggan.
Ketika agen periklanan tidak dapat menemukan solusi dari masalah konsumen amaka
keintiman sulit terjadi.
2.
Perusahaan
membangun hubungan personal dengan pelanggannya. Hubungan yang dilandasi kepercayaan
dan keterbukaan yang akan membangun hubungan yang baik antara perusahan dan
agen periklanan.
3.
Commitment atau
lebih tepatnya over commitment. Dibutuhkan komitmen untuk memperolh kepercayaan
dan integrasi dari pelanggan.
Solusi yang bisa ditawarkan untuk membangun hubungan
yang baik dan untuk membesarkan suatu produk juga dapat berupa memberikan harga
yang sebanding kualitas, kecepatan dan flexibilitas. Karena yang dituju oleh
konsumen atau agen perusahaan adalah kesuksesan bersama maka perlu ada efektivitas
dan efisiensi yang saling mendukung untuk mencapai kesuksesan bersama.
Be a Friend
Untuk
mebangun hubungan yang intim dengan konsumen juga dapat dilakukan dengan human
connection. Pendekatan emosional lebih penting dibandingkan dengan terus
menggunakan rasional, pendekatan hubungan akan lebih teras penting dibandingkan
dengan transaksional. Hal ini dapat terwujud bila saling mengerti secara baik
emosi dan suasana hati. Serta saling berempati artinya mencoba untuk mengerti
posisi masing-masing pihak.
Membangun
hubungan tidak dapat dilakukan secara instan atau cepat, perlu waktu untuk
mengembangkan suatu hubungan. Ketika hubungan telah brlangsung lama makaakan
menumbuhkan bibit-bibit manis kepercayaan. Kepercayaan yang diperoleh dapat
menumbuhkan loyalitas atau kesetiaan klien.
Over Commitment
Untuk
dapat mempertahankan konsumen hal tersebut dapat dilakukan dengan salalu
menjaga komitmen. Dengan adanya komitmen baru bisa mempertahanan dan
menumbuhkan rasa loyalitas. Terlebih bila berada pada posisi agen periklanan
baru, harus bekerja lebih keras untuk mendapatkan kepercayaan dari pelanggan.
Komitmen yang diinginkan pelanggan adalah untuk dapat membuat suskses produk mereka, maka komitmen tersebut harus
bisa dan harus dipenuhi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar